Grandzuri Hotel Tawarkan Paket Ultah Anak |
|
|
|
Tuesday, 09 April 2013 15:26 |
Rajawali, Palembang Pos.- Bagi anda yang ingin merayakan hari ulang tahun anak anda, Hotel Grandzuri Palembang dapat menjadi pilihan menggelar pesta ultah. Sebab dihotel berbintang ini dihadirkan paket ultah anak sudah termasuk semuanya. General Manager Hotel Grandzuri Palembang, Rizki Darmawan mengatakan, paket ultah untuk anak –anak ini ditawarkan mulai dari Rp 75 ribu per orangnya. “Dimana harga yang diberikan tersebut sudah mendapatkan berbagai keuntungan. Sehingga tak perlu repot-repot tinggal datang dan merayakan pesta ultah anak,”terang Rizki kemarin. Adapun paket yang diberikan antara lain menu buffet, dekorasi uiltah, kartu undangan, dekorasi balon, sounsystem, MC dan beragam games lainnya juga bisa memilih badut apa yang diinginkan dan goddie bags untuk para undangan. Tak hanya itu kata Rizki, pihaknya juga masih memberikan berbagai keuntungan lainnya untuk yang mengadakan pesta ultah di Hotel bintang empat tersebut. Seperti gratis berenang dan mendapatkan voucher gym, diskon untuk pemesanan buffet, tempat bermain anak-anak, coklat dan giant screen film kartun untuk anak-anak. “Tentunya dengan berbagai fasiltas yang kita berikan ini dan harga yang kompetitif ini tentunya hanya bisa dinikmatin di sini,karena itu jangan ragu untuk mengadakan pesta ultah anak anda disini,”promosi Rizki lagi. (ove)
|