POM IX, Palembang Pos.- Tim Sriwijaya FC (SFC) U-21 akan mendapat kesempatan ujicoba berkualitas. Bagaimana tidak, lawan yang akan dihadapi adalah Timnas U-19 yang dalam persiapan piala Asia 2015. Pertandingan ini sendiri diprediksi akan menjadi yang terbesar bagi SFC U-21 sepanjang pra musim 2014 kali ini. Lantaran pamor Timnas U-19 yang sedang dalam tren positif dalam beberapa bulan belakangan. Serta status Timnas U-19 yang tidak pernah terkalahkan sepanjang tur Jawa yang telah mereka lakoni. Asisten manajer SFC U-21 Bambang Supriyanto mengatakan jika pihaknya telah menerima surat tantangan resmi dari Timnas U-19 untuk dapat menggelar pertandingan persahabatan yang akan berlangsung di Palembang pada pertengahan Mei mendatang. Untuk itu manajemen SFC U-21 sangat menyambut baik tantangan dari Timnas U-19 tersebut, lantaran akan juga menjadi pertandingan yang berharga baik anak-anak asuh Andy Santoso. “Kita sudah menerima surat resmi dari Timnas U-19 untuk dapat menggelar pertandingan persahabatan bersama SFC U-21 pada bulan Mei mendatang,” jelas Bambang saat ikut menyaksikan pertandingan uji coba SFC U-21 kontra PS Prabumulih di stadion Madya Bumi Sriwijaya, kemarin (26/3). Ditambahkan Bambang, jika seluruh pemain SFC U-21 sangat menyambut baik tantangan yang diajukan oleh Timnas U-19. Sehingga para pemain SFC U-21 mempunyai motivasi berlipat untuk dapat menjungkalkan Timnas U-19 di Palembang. “Dengan adanya kabar ini, anak-anak menjadi mempunyai semangat lebih, lantaran mereka tahu jika Timnas U-19 adalah tim kuat, dan kami harapkan mereka dapat tersendung di Palembang,” lanjut Bambang. Sementara pelatih kepala SFC U-21 Andy Santoso mempunyai misi khusus untuk menjadikan SFC U-21 menjadi tim pertama yang dapat mengalahkan Timnas U-19 pada tahun ini. “Saya akan berusaha keras mempersiapkan tim ini dengan sebaik-baiknya, agar dapat mengalahkan Timnas U-19 nantinya. Paling tidak kami bisa tambil baik seperti saat menghadapi Perak FA beberapa waktu lalu,” terang Andy. Dilanjutkan Andy jika dirinya akan menanamkan kepada setiap individu pemain SFC U-21 jika semua lawan dapat dikalahkan tanpa terkecuali, bahkan dirinya mempunyai moto khusus bersama SFC U-21 musim ini. “Kita harus menanamkan pemahaman kepada anak-anak SFC U-21 jika tidak ada yang tidak bisa dikalahkan pada pertandingan sepakbola, dan saya mempunyai tag-line ‘bantai habis tanpa peduli siapa lawannya’,” tegas Andy. Saat ujicoba kontra PS Prabumulih yang dimenangkan 6-0, kemarin, Andy menjelaskan timnya masih banyak kekurang. Yang paling mencolok adalah penyelesaian akhir. “Secara umum ada peningkatan kerjasama tim, tapi penyelesaian masih kurang. Ini jadi fokus saya kedepan,” imbuhnya. Mengenai peluang menambah pemain baru, Andy mengaku sudah menutup pintu seleksi. “Sepertinya tim sudah cukup. Tapi kalau ada yang datang untuk posisi striker, tentu bisa dipertimbangkan,” tutupnya. (cr01/kie)
|