MUARA ENIM- Ratusan personel Polres Muara Enim mengikuti pelatihan pra-oprasi (Latpra Ops 2018). Pelatihan berlangsung di Hotel Griya Sintesa Muara Enim, Jumat (9/2/18).
Latihan dipimpin langsung Kabag Ops Polres Muara Enim, Kompol Zulkarnain SIk. Hadir Ketua KPUD Muara Enim, Rohani SH, Ketua Panwaslu Kabupaten Muara Enim, Suprayitno SH, para Kabag, Kasat di jajaran Polres Muara Enim.
Pada pelatihan tersebut materi yang disampaikan tentang tata cara penanganan yang dilakukan pihak kepolisian apabila adanya pelanggaran Pilkada yang terindikasi terkait tindak pidana. Penanganan tersebut masih menjadi polemik, apakah akan langsung diteruskan ke tim Gakumdu, sehingga tidak adanya penilaian dari pasangan lain.
Permasalahan tersebut, sengaja mendatangkan pihak penyelenggara Pilkada untuk memberikan penjelasan secara detil. (luk)
No Responses