INDERALAYA - Para atlet yang berprestasi pada Pekan Paralympic Provinsi (Peparprov) Sumatera Selatan ke 1 tahun 2017 di Kabupaten Muaraenim dijanjikan akan diberikan bonus oleh Bupati Ogan Ilir (OI), HM Ilyas Panji Alam.
Hal ini disampaikan Bupati OI usai memberikan penghargaan berupa pengalungan mendali kepada para atlet Peparprop Sumsel usai apel, Senin (15/1/18) kemarin di halaman Pemkab OI.
“Pak sekda tolong dianggarkan ABT untuk bonus para atlet yang berprestasi ini. Yang pasti adalah, saya rasa gak mengecewakanlah bonusnya nanti, bagi peraih perunggu, perak, dan emas,” ujarnya pada sambutannya di apel rutin.
Sementara itu, Ketua Kontingen Peparprov Ogan Ilir, Safarudin Gultom mengatakan, ucapan terima kasih atas perhatian dan suport yang diberikan Bupati Ogan Ilir.
“Mudah-mudahan kedepan para atlit ini akan menyumbangkan prestasi yang lebih baik lagi kedepannya dan diajang yang lebih tinggi lagi,” tuturnya.
Seperti yang diberitakan sebelumnya diajang Peparprov yang mempertandingkan lima Cabang Olahraga yang di pertandingkan pada Even Paralympic pertama ini yakni Atletik, Bulu Tangkis, Renang,Tenis Meja dan Catur.
Dari lima ajang ini, Ogan Ilir berhasil mendominasi kelima Cabang Olahraga tersebut dengan meraup sebanyak 27 Medali Emas 8 Perak 3 Perunggu. (din)
No Responses