MUARADUA - Kecelakaan maut mengakibatkan, M Fahri Alias Punggawo (51), warga Kisau Muaradua Kabupaten OKU Selatan tewas dalam perjalanan menuju RSUD Muaradua. Korban menderita luka parah di bagian kepala dan sejumlah bagian tubuhnya.
Peristiwa terjadi akibat tabrak antara sepeda motor Yamaha Vega ZR warna hitam dengan Toyota Innova silver nopol BG 1603 VR, yang dikemudikan Herry Mardiansyah (33), anggota Polri, warga Perumahan GSP II Blok J 15 Batu Belang Jaya. Kecelakaan maut itu terjadi di Jalan Raya Ranau tepatnya di tanjakan depan Hotel Samudra, Bumi Agung, Muaradua, OKU Selatan, Senin (06/11) sekitar pukul 20. 15 WIB.
Menurut pihak kepolisian, kecelakaan maut cukup menghebohkan dan menjadi perhatian warga, itu terjadi tatkala korban membonceng anaknya, Desvika (28) melaju dari arah Pasar Bawah. Saat bersamaan, mobil yang dikendarai Hery melaju dari Terminal Muaradua.
Belum diketahui penyebab pasti kecelakaan. Namun kejadian merengut nyawa pengendara motor itu juga menyebabkan anak korban, Desvika (28) luka berat dan mengalami koma. Desvika langsung dirujuk untuk mendapatkan perawatan di RSUD Baturaja.
“Korban luka parah di kepala, saat kejadian lagi membonceng anaknya. Korban dari arah Pasar Bawah dan mobil dikendaraai Herry dari arah kawasan Terminal Muaradua,” ungkap Wandi, saksi mata kejadian.
Menurutnya, saat kejadian warga sekitar langsung berdatangan ke lokasi kejadian perkara untuk melihat dari dekat. Namun korban sudah tergeletak dilokasi dan langsung dibawa warga ke Klinik Ismadana Muaradua.
Sementara, motor yang dikendarai korban rusak parah. Hal ini terlihat sejumlah onderdil berserakan disisi jalan di lokasi kejadian kecelakaan.
Kapolres OKU Selatan, AKBP Ahmad Pardomuan SIK MH melalui Kasat Lantas, AKP Sutrisman SH membenarkan pihaknya menerima laporan atas kecelakaan antara Mobil dengan motor.
“Kedua kendaraan terlibat Laka Lantas mengalami kerusakan telah kita amankan di Mapolres OKU Selatan untuk dijadikan barang bukti,” tuturnya. (res)
No Responses