BANYUASIN - Setelah Partai golkar mengusung Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin pasangan Ir H Syaiful Bahkri Ar dan H Agus Salam, kini partai PKPI kembali mengusung pasangan yang mengikrarkan Salam Banyuasin Sejuk ini.
Dengan demikian, pasangan Ir H Syaiful Bakhri dan H Agus Salam, telah memenuhi syarat sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin dengan perhitungan 9 kursi, 8 Kursi Partai Golkar dan 1 Kursi PKPI.
Pernyataan dukungan itu disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Provinsi (DPP) PKPI Sumsel Usman Efendi didampingi Ketua DPK PKPI Banyuasin Sakri menegaskan bahwa dukungan itu telah berdasarkan mekanisme prosedur PKPI yang diterbitkan melalui SK DPN PKPI mendukung Saiful Bakhri-Agus Salam pada Pilkada Banyuasin.
“Kami mendukung pasangan yang menang di Pilkada Banyuasin nanti. Itu dilihat dari hasil survei yang tertinggi. Selain itu, sesuai dengan usulan dari pengurus tingkat di DPK PKPI Banyuasin dan 11 Kecamatan,”katanya.
Senada ditambahkan Ketua DPK Banyuasin Sakri, SH mengatakan dengan mengusung Saiful Bakhri-Agus Salam, maka pihaknya mengajak pengurus dan simpatisan PKPI dengan seluruh kekuatan untuk memenangkan pasangan dengan misi Sejuk pada Pilkada Banyuasin 2018.
“Kami PKPI siap bersama Partai Golkar memenangkan pasangan Syaiful Bakhri-Agus Salam pada Pilkada Banyuasin,”katanya.
Sementara Pasangan Syaiful Bakhri dan Agus Salam mengucapkan terimakasih kepada PKPI yang telah menaruh kepercayaan dan bergabung bersama Partai Golkar untuk memenangkan pasangan Sejuk ini pada Pilkada Banyuasin.
“Kami siap mengikuti semua peraturan dan komitmen yang ada di Partai Politik dan Masyarakat Banyuasin. Jika terpilih nanti, lahir dan batin kami akan dicurahkan untuk membangun Banyuasin yang tercinta ini,”katanya (her)
No Responses