Pelarian Preman Kampung Terhenti

Tersangka Dayat

BANYUASIN - Aksi sok jagoan yang dilakukan tersangka Rian Hidayat alias Dayat (31), warga Desa Merah Mata, Kecamatan Banyuasin I, Kabupaten Banyuasin, membuat dirinya berurusan dengan pihak Polsek Mariana. Lelaki yang bekerja sebagai buruh ini, diamankan oleh anggota Polsek Mariana, setelah sempat menjadi buronan selama 6 bulan atas kasus penganiayaan yang dilakukannya terhadap Ari ‎Anggara (21), warga Desa Merah Mata, Kecamatan Banyuasin I, Kabupaten Banyuasin, pada akhir Januari 2017 yang lalu.

Kapolsek Mariana, AKP Nazirudin, membenarkan ‎ pihaknya telah melakukan penangkapan terhadap pelaku penganiayaan di PT.C2 Pola Sehat yang berlokasi di Desa Merah Mata, Kecamatan Banyuasin I. “Pelaku memang sudah menjadi DPO kita selama enam bulan ini. Dia (pelaku) ditangkap dirumahnya Desa Merah Mata, Balai Makmur, Dusun II RT.12, Kecamatan Banyuasin I, kemarin (16/07) sekitar pukul 23.00 WIB, tanpa perlawanan,” ungkap Nazirudin, Minggu (16/7).

Dia menceritakan, kejadian penganiayaan tersebut terjadi pada 30 Januari 2017 yang lalu, sekitar pukul 23.45 WIB. Pada saat itu, pelaku meminta izin kepada security yang berjaga untuk masuk ke dalam ruang kantor produksi PT.C2 Pola Sehat. “Kemudian pelaku bertemu korban dan sempat terjadi percakapan, tidak lama kemudian pelaku langsung menendang wajah korban dengan menggunakan kakinya sebanyak satu kali‎, lalu pelaku dipegangi oleh sekuriti dan menyuruhnya keluar dari ruang kantor produksi tersebut,” terangnya.

Akibat kejadian tersebut, kata Kapolsek, korban mengalami luka memar di wajah sebelah kanan, dan memar pada mata bagian kanan‎. Lalu korban melaporkan kajadian yang dialaminya ke Polsek Mariana. “Sekarang pelaku sudah kita amankan di Polsek Mariana,” pungkasnya. Sementara itu, Rian Hidayat mengaku, kalau dia melakukan penganiayaan tersebut dilandasi rasa kesalnya kepada korban. “Aku kesal, dio tu usil samo gawe wong,’’ ketusnya (cw04)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

Twitter
Facebook
Google +

No Responses

Leave a Reply

  1. https://palembang-pos.com/
  2. https://dongengkopi.id/
  3. https://jabarqr.id/
  4. https://wartapenilai.id/
  5. https://isrymedia.id/
  6. https://onemoreindonesia.id/
  7. https://yoyic.id/
  8. https://beritaatpm.id/
  9. https://www.centre-luxembourg.com/
  10. https://jaknaker.id/
  11. pencaker.id
  12. tradition-jouet.com
  13. agriculture-ataunipress.org
  14. eastgeography-ataunipress.org
  15. literature-ataunipress.org
  16. midwifery-ataunipress.org
  17. planningdesign-ataunipress.org
  18. socialsciences-ataunipress.org
  19. communication-ataunipress.org
  20. surdurulebiliryasamkongresi.org
  21. surdurulebilirkentselgelisimagi.org
  22. www.kittiesnpitties.org
  23. www.scholargeek.org
  24. addegro.org
  25. www.afatasi.org
  26. www.teslaworkersunited.org
  27. www.communitylutheranchurch.org
  28. www.cc4animals.org
  29. allinoneconferences.org
  30. upk2020.org
  31. greenville-textile-heritage-society.org
  32. www.hervelleroux.com
  33. crotonsushi.com
  34. trainingbyicli.com
  35. www.illustratorsillustrated.com
  36. www.ramona-poenaru.org
  37. esphm2018.org
  38. www.startupinnovation.org
  39. www.paulsplace.org
  40. www.assuredwomenswellness.com
  41. aelclicpathfinder.com
  42. linerconcept.com
  43. puspresnas.id
  44. ubahlaku.id
  45. al-waie.id
  46. pencaker.id
  47. bpmcenter.org
  48. borobudurmarathon.id
  49. festivalpanji.id
  50. painews.id
  51. quantumbook.id